Rahbar atau Pemimpin Besar Revolusi Islam Ayatollah al-udzma Sayyid Ali Khamenei dalam sebuah surat keputusan mengumumkan nama-nama anggota Dewan Penentu Kebijakan Negara periode baru untuk masa tugas lima tahun.
Di bawah ini adalah teks surat keputusan Pemimpin Besar Revolusi Islam Ayatollah al-Udzma Khamenei;
Bismillahirrahmanirrahim
Puji syukur kupanjatkan kepada Allah Swt. Berkat inayah Ilahi, satu lagi periode lima tahun masa tugas Dewan Penentu Kebijakan Negara telah berakhir dengan rapor kinerja yang bisa diterima. Diharapkan, kinerja Dewan ini membuah hasil yang semestinya di lembaga-lembaga dan instansi-isntansi pengelolaan negara -yang meliputi tiga lembaga negara, seluruh korps angkatan bersenjata dan instansi-instansi lainnya- dan manfaatkannya bisa disaksian oleh semua.
Seiring dengan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota, pimpinan dan sekretaris Dewan yang terhormat, nama-nama di bawah ini saya tetapkan sebagai anggora institusi dan anggota individu untuk masa tugas periode baru dengan kepemimpinan Hojjatul Islam wal Muslimin Hashemi Rafsanjani;
1. Anggota Institusi
a) Kepala Tiga Lembaga Negara
b) Para Faqih Anggota Dewan Garda Konstitusi
c) Sekretaris Dewan Tinggi Keamanan Nasional
d) Menteri atau kepala instansi yang terkait dengan setiap pembahasan
e) Ketua komisi terkait di Parlemen Majlis Shura Islami
2. Anggota Individu
Hashemi Rafsanjani, Hajj Sheikh Ahmad Jannati, Waez Tabasi, Amini Najaf Abadi, Sayyid Mahmoud Hashemi Shahroudi, Movahhedi Kermani, Ali Akbar Nateq Nuri, Hajj Sheikh Hassan Sanei, Hassan Rouhani, Dorri Najaf Abadi, Gholam Hossein Mohseni, Mahmoud Mohammadi Iraqi, Gholam Reza Mesbahi Moqaddam, Majid Ansari, Gholam Reza Agha Zadeh, Ali Agha Mohammadi, Mohammad Javad Eiravani, Mohammad Reza Bahonar, Gholam Ali Haddad Adel, Hassan Habibi, Davoud Danesh Jaafari, Parviz Davoudi, Mohsen Rezai, Mohammad Hossein Saffar Harandi, Habibullah Asgar Auladi, Mohammad Reza Arif, Mohammad Foruzandeh, Sayyid Hassan Feiruz Abadi, Ali Larijani, Hossein Mozaffar, Hossein Mohammadi, Sayyid Mostafa Mir Salim, Sayyid Morteza Nabavi, Ali Akbar Velayati, Sadeq Vaez Zadeh, dan Ahmad Vahidi.
Sidang Dewan yang membahas undang-undang yang diperselisihkan oleh Parlemen dan Dewan Garda Konstitusi dihadiri oleh seluruh anggota yang sudah disebutkan, sementara sidang lain dihadiri oleh para anggota individu ditambah anggota institusi a, d dan e.
Seraya menekankan pelaksanaan penuh semua arahan yang sudah disampaikan pada periode sebelumnya, saya sertakan beberapa poin lain dalam lampiran berikut ini. Saya merasa perlu menyampaikan penghargaan kepada para anggota Dewan periode sebelum ini yang tidak masuk ke dalam keanggotaan periode yang baru.
Akhirnya, saya berpesan kepada seluruh anggota Dewan periode ini untuk menjaga kebaikan, keteguhan, obyektivitas, keutuhan, kepentingan negara dengan makna yang sebenarnya, serta kehadiran dalam semua rapat dan sidang komisi terkait. Kepada Allah saya memohon taufik bagi mereka untuk bisa menjalankan tugas yang penting pada periode yang baru ini.
Sayyid Ali Khamenei
24 Esfand 1390 HS (14 Maret 2012)