Rahbar atau Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran Ayatullah
Al-Udzma Sayyid Ali Khamenei dalam pertemuan dengan Pimpinan dan Pengurus
Lembaga Wakaf dan Urusan Sosial menyebut wakaf sebagai perbuatan baik dan penuh
berkah. Seraya mengisyaratkan keberadaan sunnah hasanah mengenai wakaf dalam
Islam dan agama-agama tauhid, Ayatullah Sayyid Ali Khamenei mengatakan, “Budaya
wakaf harus disosialisasikan lebih dari yang sudah-sudah dan harus diperluas.”
Ayatullah Sayyid Ali Khamenei menilai banyak dan beragamnya barang wakaf dan perbuatan baik lewat niat orang yang memberikan wakaf sangat berperan dalam memperluas budaya wakaf. Menurut beliau, “Kinerja dan langkah-langkah tepat para pengelola dan lembaga wakaf juga turut mensosialisasikan budaya wakaf.”
Seraya mengingatkan pelanggaran yang dilakukan oleh para pengelola wakaf dan para pejabatnya di masa rezim thagut, Rahbar mengatakan, “Satu langkah signifikan dalam Republik Islam Iran adalah menghidupkan kembali niat baik mereka yang ingin mewakafkan hartanya. Pelayanan besar ini berada di bawah tanggung jawab Lembaga Wakaf dan Urusan Sosial dan ini akan menggembirakan rakyat dan kerelaan Allah swt.”
Ayatullah Sayyid Ali Khamenei menilai banyak dan beragamnya barang wakaf dan perbuatan baik lewat niat orang yang memberikan wakaf sangat berperan dalam memperluas budaya wakaf. Menurut beliau, “Kinerja dan langkah-langkah tepat para pengelola dan lembaga wakaf juga turut mensosialisasikan budaya wakaf.”
Seraya mengingatkan pelanggaran yang dilakukan oleh para pengelola wakaf dan para pejabatnya di masa rezim thagut, Rahbar mengatakan, “Satu langkah signifikan dalam Republik Islam Iran adalah menghidupkan kembali niat baik mereka yang ingin mewakafkan hartanya. Pelayanan besar ini berada di bawah tanggung jawab Lembaga Wakaf dan Urusan Sosial dan ini akan menggembirakan rakyat dan kerelaan Allah swt.”